Berita Properti Tebaik dan Terpercaya
Cari Rumah Dijual: (0)75 462 888

Kelapa Gading, Perumahan Berkembang di Jakarta Utara

Kelapa Gading merupakan nama Kecamatan yang berada di Kota Jakarta Utara. Kecamatan ini merupakan daerah yang dikembangkan oleh perusahaan properti ternama yakni Summarecon Agung yang kini juga sudah mengembangkan wilayah Serpong dengan proyek Summarecon Serpong, Bekasi dengan proyek Summarecon Bekasi, dan di Bandung dengan proyek Summarecon Bandung.

Walaupun dulunya nama Kecamatan ini hanya dikenal sebagai daerah rawa dan persawahan, dengan pengembangan yang berhasil dilakukan, Kelapa Gading kini berubah pesat dan menjadi kawasan yang tertata rapih dan sangat berkembang. Bahkan perkembangannya kini membuatnya memiliki pamor yang tidak kalah dengan wilayah ibukota lainnya yang banyak dipilih oleh mereka yang sedang mencari properti untuk tempat usaha, tempat tinggal, maupun untuk investasi jangka panjang.

mall kelapa gading

Sejarah perkembangan Kelapa Gading

Perkembangan Kelapa Gading dimulai dari Agustus 1962 dengan didirikannya Taman Rekreasi dan Perumahan Kelapa Gading Permai. Setelah itu, perlahan tapi pasti akhirnya diikuti oleh area ekonomi dan juga didirikan ruko-ruko di sepanjang jalan.

Pada tahun 1970, berdiri Klub Kelapa Gading yang menjadi klub oleh raga terbesar di Indonesia dengan fasilitas terlengkap pada jamannya.

Tidak lama setelah itu, pada tahun 1975 dibangun Plaza Kelapa Gading yang merupakan cikal bakal dari Mal Kelapa Gading yang merupakan salah satu mall terbesar di Jakarta dengan luas 150.000 m2 yang berada di Sentra Kelapa Gading.

Sampai saat ini, perkembangan kawasan ini terus berlanjut dengan didirikannya apartemen, komplek perumahan, sampai mall-mall baru.

Kelebihan Kelapa Gading

Lokasi ini merupakan salah satu daerah pusat bisnis berkembang yang ada di Jakarta Utara selain dari Pluit dan Mangga Dua, bahkan banyak perusahaan-perusahaan yang membuka cabang mereka di Kelapa Gading karena melihat potensi yang baik dari kawasan berkembang ini.

Selain itu, bisnis properti di daerah ini sangat menjanjikan. Ada banyak individual maupun agen properti yang melakukan investasi properti di kawasan ini karena potensinya yang sangat menjanjikan yakni dengan nilai jual objek pajak yang terus naik di kawasan ini.

Tempat wisata kuliner

Lokasi ini juga memiliki tempat wisata kuliner yang memiliki menu masakan Indonesia, makanan cepat saji, sampai masakan China dan Jepang. Terdapat banyak restoran-restoran terbaik terletak di dalam mall-mall, ruko, dan pusat sentra makanan yang ada di Kelapa Gading. Sentra makanan yang terkenal di Kelapa Gading ialah Gading Food City, Gading Batavia, dan La Piazza.

Hingga saat ini, perumahan Kelapa Gading semakin berkembang dan banyak keluarga yang memusatkan pilihan mereka di lokasi ini dalam mencari hunian tempat tinggal. Karena di lokasi ini terdapat fasilitas yang lengkap tanpa batas, banyak yang memilih perumahan di sini dan jangan heran harga jual properti di kawasan ini begitu mahal karena dilihat dari perkembangan lokasinya dan tingginya permintaan yang ada.

Leave a Reply